KEMAH AUDIO VISUAL #2

12/11/2019

KEMAH AUDIO VISUAL HADIR LAGI!

Kemampuan merekam dan mendesiminasikan berbagai peristiwa dan pengetahuan melalui audio visual menjadi tuntutan dan tantangan saat ini. Hal ini seiring dengan perubahan kebutuhan dan gaya audien yang telah bergeser dari tulis ke audio visual. Untuk menjawab kebutuhan dan tantangan tersebut, Dibalik Bingkai sebuah lembaga yang bergerak di bidang archives dan documentary bekerjasama dengan WatchdoC sebuah rumah produksi yang telah memproduksi ratusan karya audio visual menawarkan program Workshop Produksi Audio Visual.

Dengan konsep yang sama dengan “Kemah Audio Visual” sebelumnya, peserta akan belajar di ruang terbuka dan live in bersama penduduk sekitar. Peserta belajar produksi audio visual dari merancang ide hingga praktik produksi audio visual dengan bersama Rumah Produksi WatchdoC.

Target workshop ini, peserta dapat membuat produk audio visual durasi pendek yang akan diputar dengan disaksikan warga setempat. Workshop ini sangat penting bagi para peneliti, pendidik, pemerhati, pegiat/aktivis serta pegawai yang memiliki tugas terkait bidang dokumentasi dan publikasi, serta siapa saja yang ingin memiliki kemampuan produksi audio visual.

Baca Juga:   Produksi Film: Orang Serayu

MATERI
1. Menggali ide cerita & riset;
2. Teknik videografi dan bahasa gambar;
3. Menulis storyline & naskah;
4. Voice over;
5. Editing video & elemen emosi;
6. Strategi publikasi & target penonton.

METODE
1. Ceramah;
2. Praktik;
3. Diskusi.

FASILITATOR
Watchdoc dan Tim Produksi Dibalik Bingkai

WAKTU PELAKSANAAN
14-16 Desember 2019

TEMPAT PELAKSANAAN
Desa Wisata Ketingan, Tirtoadi, Mlati, Sleman, DI Yogyakarta

WAKTU PENDAFTARAN
12 November 2019 – 11 Desember 2019

BIAYA PENDAFTARAN
Rp.2.000.000,- / peserta

FASILITAS
1. Live In bersama masyarakat;
2. Makan, Coffe Break;
3. Sertifikat;
4. Mentoring selama dan pasca pelatihan.

CARA PENDAFTARAN DAN PEMBAYARAN
1. Mengunduh formulir pendaftaran di sini;
2. Mengirim formulir yang sudah diisi ke surel [email protected] dengan subject “KAV2_DOMISILI_NAMA”;
3. Mendapatkan verifikasi nomor booking pendaftaran & daftar peralatan yanng perlu disiapkan peserta;
4. Melakukan pembayaran
Pembayaran kontribusi peserta dilakukan dengan cara transfer melalui :
Bank BRI KCP UGM
No. Rekening 2164-01-002997-53-0 atas nama Dibalik Bingkai dengan memasukkan nomor booking sebagai nomor referensi transfer;
5. Mengirim bukti pembayaran & pindai/foto KTP via WA ke narahubung kami atau surel [email protected] ;
6. Mendapatkan verifikasi pembayaran;
7. Terdaftar sebagai peserta Kemah Audio Visual #2 2019.

Baca Juga:   BIMTEK PENYUSUNAN BERKAS PENILAIAN KINERJA ARSIPARIS (DUPNK DAN SKP)

Bagi institusi yang membutuhkan surat fisik dapat melakukan korespondensi melalui surel dibalikbingkai@gmail atau melalui narahubung kami.

Pendaftar yang telah mendapatkan nomor booking pendaftaran namun belum membayar, belum kami catat sebagai peserta. Jika kuota peserta telah terpenuhi, nomor booking tidak berlaku lagi.

INFORMASI LEBIH LANJUT SILAHKAN KONTAK NARAHUBUNG KAMI
Rizki : 0857 2743 2589

FORMULIR DAPAT ANDA UNDUH DI SINI

Segera daftarkan diri anda. Kuota terbatas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *